Optimisme Pasangan BAIS di Pilkada KTT, Kantongi “B1KWK” 5 Parpol
TANA TIDUNG – Calon kepala daerah pasangan Ibrahim Ali – Sabri terus mematangkan persiapan jelang Pilkada KTT tahun 2024.
Pasangan dengan tagline BAIS itu, sudah mengantongi 5 formulir dukungan Partai Politik (Parpol) dalam bentuk “B1KWK”.
Parpol itu diantaranya, Partai Amanat Nasional (PAN), Partai Persatuan Pembangunan (PPP), Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), Partai Solidaritas Indonesia (PSI), Partai Nasional Demokrat (Nasdem).
Bahkan, saat ditemui awak media pada Selasa (20/8/2024), Ibrahim Ali mengatakan masih menunggu saurat dukungan dalam bentuk B1KWK dari Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan atau PDIP.
“Kita tinggal tunggu dari PDIP dulu,” katanya.
Secara akumulasi, pasangan BAIS sudah mengantongi 10 kursi parlemen secara komposisi kursi di DPRD Tana Tidung. Namun, Bupati petahanan ini mengakui masih melakukan komunikasi dengan beberapa Parpol yang lain.
“Jadi semua masih berproses, tidak menutup kemungkinan ada partai lain yang akan merapat, melihat situasi nasional yang tergolong dinamis. Kita lihat dan tunggu saja perkembangan kedepannya, seperti apa dan bagaimana,” ujarnya.
Soal rencananya mendaftarkan diri sebagai pasangan calon dalam Pilkada KTT 2024 nanti, Ibrahim mengakui akan mendatangi KPU Tana Tidung di tanggal 29 Agustus 2024 nanti. Mengenai alasannya, Ibrahim tidak menyebutkan memilih di tanggal tersebut.
“Nanti di tanggal 29 Agustus (mendaftarkan diri ke KPU Tana Tidung) di pagi hari. Nanti siangnya, kita lanjutkan deklarasi,” tutupnya. (*)
#Tana Tidung